POLRES INDRAMAYU,- Kanit Intelkam Polsek Lelea Polres Indramayu Aiptu H. Casmin beserta anggota Bhabinkamtibmas Polsek Lelea Brigadir Rusmanto melakukan pengamanan kegiatan penyaluran Bansos Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) dari Kemensos RI kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Selasa, (11/08/2020).
kegiatan monitoring dan pengamanan pendistribusian Bansos dilakukan di E.Warung milik dari saudara Dasuni di Desa Pengauban, Kecamatan Lelea, Kabupaten Indramayu.
Kapolsek Lelea AKP Agus Priyanto Priyanto melalui Paur Subbag Humas Polres Indramayu Iptu Iwa Mashadi mengatakan bahwa Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) adalah bantuan pangan dari Kemensos RI yang diberikan kepada KPM setiap bulannya melalui mekanisme akun elektronik yang digunakan hanya untuk membeli pangan di e-Warung PKH / pedagang bahan pangan yang bekerjasama dengan Bank bertujuan untuk mengurangi beban pengeluaran serta memberikan nutrisi yang lebih seimbang kepada KPM secara tepat sasaran dan tepat waktu.
“Dalam giat tersebut, sebanyak 361 orang PKH selaku pendamping Ibu Mastirah menerima BPNT berupa 10 (sepuluh ) Kg Beras/orang, 1 (satu) Kg Telur/orang, 1 (Satu) Kg ikan / orang, 1 ( satu ) Kg. Telor ayam, 1 ( satu ) Kg buah Salak / orang, 2 ( Dua ) ons kacang olah/kacang tanah,” paparnya.
Adapun mekanisme dalam pengambilan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Keluarga Penerima Manfaat (KPM) datang ke rumah Dasuni pemilik E-Warung dengan membawa kartu ATM Kartu Keluarga Sejahtera. Kemudian ATM tersebut digesek di mesin EDC (Electronic Data Capture) BNI setelah itu membawa bantuan pangan yang diberikan, singkat Iptu Iwa Mashadi.