TRIBRATANEWSPOLRESINDRAMAYU,- Kapolres Indramayu AKBP Hafidh Susilo Herlambang , S.I.K., M.H., pimpin proses serah terima jabatan (Sertijab) Tiga Pejabat Utama Polres Indramayu.
Sertijab dilaksanakan di Aula Atmani Wedana Mako Polres Indramayu, Jawa Barat. Selasa, (03/11/2020).
Dalam pelaksanaan upacara Sertijab selaku Perwira upacara Kabag Sumda Kompol H. Sarjono, S.H., dan Komandan upacara Kapolsek Indramayu AKP Suhendi, S.H., M.H.
Kapolres Indramayu AKBP Hafidh Susilo Herlambang menyampaikan, mutasi yang dilaksanakan ini hal lazim, dan merupakan salah satu kebijakan pimpinan polri dalam rangka regenerasi sekaligus pembinaan karier personel.
“Adapun jabatan yang diserah terimakan antara lain Kasat Narkoba Polres Indramayu AKP Deni Rusnandar, S.H., M.H., diserahkan kepada AKP Heri Nurcahyo, S.H., Kapolsek Juntinyuat dari AKP Budianto, S.H., diserahkan kepada IPTU Dedi Wahyudi, S.H., dan Kapolsek Krangkeng dari AKP I Nyoman Dita, S.H., diserahkan kepada AKP Eko Susilo, S.H.,” terangnya.
Kapolres Indramayu AKBP Hafidh Susilo Herlambang mengucapkan terima kasih kepada pejabat lama dan selamat menjalankan tugas di tempat yang baru, dan terima kasih atas bhakti dan dedikasi pejabat lama yang harus mengisi jabatan baru di lokasi berbeda,” tuturnya.
Kami segenap keluarga besar Polres Indramayu mengucapkan terima kasih kepada pejabat yang lama dan pengabdiannya, semoga sukses di tempat tugas yang baru, tambah Kapolres AKBP Hafidh Susilo Herlambang.
Turut hadir dalam acara ini Wakapolres Indramayu Kompol Galih Wardani, S.I.K., para PJU Polres Indramayu, Pamen Anjak, Perwira Staf, dan Kapolsek Jajaran Polres Indramayu.
HMS RES IMYU