TRIBRATANEWSPOLRESINDRAMAYU,- Polsek Bongas jajaran Polres Indramayu Polda Jabar bersama TNI dan Satpol PP kembali melaksanakan giat Operasi Yustisi protokol kesehatan. Kamis, (03/12/2020).
Operasi yustisi dilaksanakan di Jalan umum Desa Kertajaya/ depan Mapolsek Bongas, Kecamatan Bongas, Kabupaten Indramayu.
“Kegiatan operasi yustisi kali ini dengan cara membagikan masker, karena dinilai lebih efektif guna mencegah covid 19,” ujar Kapolsek Bongas, AKP Gatot Kuncoro melalui Kasubbag Humas Polres Indramayu, AKP Budiyanto.
Selain membagikan masker, kami juga memberikan pesan tentang pencegahan covid 19 dengan melakukan 3M salah satunya memakai masker.
Lebih lanjut, Giat Ops dilaksanakan lebih mengajak biar masyarakat sadar mentaati pemakaian masker.
“Dengan rutin mengingatkan masyarakat taat protokol Kesehatan, Kapolsek berharap Pandemi Covid-19 ini segera berakhir.” Pungkasnya.
HMS RES IMYU