TRIBRATANEWSPOLRESINDRAMAYU,- Terus berupaya menekan angka penyebaran Covid-19 Polsek Terisi bersinergi dengan TNI dan Satpol PP tetap Gelar Ops Yustisi dihari Minggu.
Dipimpin Kapolsek Terisi Iptu Hendro Ruhanda, SH., Ops Yustisi Protokol kesehatan dilaksanakan dari pukul 09.00 Wib S/d selesai di Kolam renang Bintang 3 firdaus di Jalan Sumur Watu, Blok Lengek, Desa Jatimulya, Kecamatan Terisi, kabupaten Indramayu, Jawa barat.
Kapolsek Terisi Iptu Hendro Ruhanda melalui Kasubbag Humas Polres Indramayu AKP Budiyanto mengatakan, operasi yustisi protokol kesehatan ini terus dilakukan untuk meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan warga dalam mematuhi protokol kesehatan. Hal tersebut tentunya untuk menghindarkan penularan Covid-19.
Dia mengatakan, dalam operasi penegakan protokol kesehatan terkait Covid-19 ini, Tiga Pilar Kecamatan Terisi tidak bertindak arogan. Terlebih, tujuannya adalah memupuk kesadaran masyarakat untuk taat protokol kesehatan.
"Hasil Operasi Yustisi bersama tim gabungan, Polsek Terisi berhasil menjaring sekitar 12 pelanggar Prokes, mereka terjaring akibat tidak menggunakan masker," katanya, Minggu (10/01/2021).
“Adapun tindakan yang dilakuakan memberikan teguran terhadap pelanggar yang tidak menggunakan masker, membubarkan kerumunan yang sedang berkumpul,” terangnya.
Kapolsek berharap, lanjut Kasubbag Humas AKP Budiyanto, “warga dapat aktif mendukung kebijakan pemerintah dalam menekan angka Covid-19, agar Covid-19 ini segera berakhir,” pungkasnya.
HMS RES IMYU