TRIBRATANEWSPOLRESINDRAMAYU,- Personel Polsek Kandanghaur bersama Satpolair Polres Indramayu jajaran Polda Jabar lakukan pengecekan Situasi Banjir Air Pasang (ROB) di Wilayah Pesisir Eretan Kecamatan Kandanghaur Kabupaten Indramayu, Minggu (07/02/2021).
Kapolsek Kandanghaur Kompol Wawan Suhendar melalui Kasubbag Humas Polres Indramayu AKP Budiyanto mengatakan, dari data yang berhasil dihimpun air pasang ( ROB) yang menggenangi pemukiman warga di 2 Blok yaitu Blok Pangpang 1 dan Blok Pangpang Desa Eretan Wetan dan Desa Eretan Kulon mencapai ketinggian air bervariasi sekitar 20 cm. s/d 30 cm.
Pada kesempatan itu, Personel Polsek Kandanghaur dan Personel Satpolair Polres Indramayu juga menyapa warga binaannya untuk tetap mewaspadai kemungkinan air semakin naik.
“Pihaknya juga menghimbau dan mengajak warga untuk berwaspada agar segera mengungsi ketempat yang lebih aman jika genangan air semakin tinggi,” katanya.
Selain itu, masyarakat agar segera melaporkan kepada aparat manakala ada kejadian buruk atas terjadinya banjir ROB tersebut.
Kapolsek Kandanghaur juga menyampaikan selama banjir rob berlangsung pihaknya sudah menyiapkan sarana dan prasarana SAR.
“Ia juga meminta warga setempat yang bekerja sebagai nelayan tidak pergi melalut mengingat situasi pasang sekarang.” Pungkas AKP Budiyanto.
HMS RES IMYU