TRIBRATANEWSPOLRESINDRAMAYU,----- Polsek Kandanghaur jajaran Polda Jabar melaksanakan Kegiatan (Ibadah) Kebaktian rutin Minggu di Gereja Gereja se wilayah Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu, Minggu (21/03/2021).
Kapolsek Kandanghaur Kompol Wawan Suhendar mengatakan, bahwasanya kegiatan dari anggota tersebut adalah semata untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada para umat Nasrani yang pada hari ini melangsungkan ibadah.
Dalam giat pengamanan Personel melakukan deteksi dini terhadap permasalahan sekecil apapun yang dimungkinkan muncul berkaitan dengan kegiatan tersebut.
Sebelum kegiatan kebaktian, Personel Polsek Kandanghaur melakukan sterilisasi dan dilanjutkan kegiatan pengamanan jalannya ibadah dari awal hingga selesainya acara.
Disampaikannya, bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan dengan Protokoler Kesehatan COVID-19 guna mengantisipasi dan memutus mata rantai penyebaran COVID-19.
“Personel mengimbau Para jemaat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yaitu 3M atau memakai masker, cuci tangan dan menjaga jarak. Dimana menjadi salah satu bentuk cara memutus mata rantai virus Covid-19,” tuturnya.
Lebih lanjut, dengan adanya Kegiatan Kebaktian yang dilaksanakan oleh Umat Nasrani diharapkan kepada warga masyarakat Kecamatan Kandanghaur yang mayoritas beragama Islam dapat berperan aktif untuk menjaga situasi Kamtibmas terkait dengan Pelaksanaan Kegiatan tersebut. “Hal ini dilakukan untuk memberikan rasa aman nyaman kepada masyarakat sehingga dalam pelaksanaan ibadah dan menjalin kerukunan dengan penganut agama yang satu dengan agama lain bisa saling guyub rukun dan menjaga kedamaian dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara,” terang Kompol Wawan.
HMS RES IMYU