TRIBRATANEWSPOLRESINDRAMAYU,------- Demi menciptakan kedekatan dengan masyarakat agar tercipta situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Widasari, Anggota Polsek Widasari jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan patroli sekaligus tatap muka dengan masyarakat, Selasa (27/04/2021).
“Kegiatan patroli mobile kali ini Personel menyambangi titik keramaian di Desa Widasari, Kec. Widasari, Kab. Indramayu,” ujar Kapolsek Widasari AKP Joni.
Disampaikannya, dalam kesempatan tersebut Personel menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas secara langsung kepada masyarakat, serta tidak lupa mengajak agar terus meningkatkan kewaspadaan dan kepedulian terhadap lingkungannya masing-masing walaupun saat ini situasi diwilayah hukum Polsek Widasari relatif aman dan kondusif.
Selain itu, personel patroli menghimbau kepada masyarakat agar selalu melaksanakan protokol kesehatan untuk menghindari paparan covid-19, terang Kapolsek.
Ditempat terpisah, Kapolres Indramayu AKBP Hafidh S Herlambang melalui Paur Humas Polres Indramayu, Ipda Agus Setiawan menyampaikan bahwa kegiatan Patroli yang komunikatif di tengah masyarakat sangat efektif dalam menyampaikan pesan kamtibmas kepada masyarakat,” ujarnya.
Sambungnya, Patroli merupakan salah satu kegiatan Kepolisian yang rutin di laksanakan guna mencegah terjadinya Gangguan Kamtibmas.
“Kita juga menyampaikan pesan, agar warga Masyarakat juga ikut berperan aktif menjaga linkungan tempat tinggal masing-masing,” tambahnya.
“Karena pelaku tindak kejahatan tidak mengenal waktu, tempat dan siapa yang akan menjadi target dan sasaran kejahatan,” pungkas Ipda Agus Setiawan.
HMS RES IMYU