TRIBRATANEWSPOLESINDRAMAYU,---- Personil Polsek Sukra jajaran Polres Indramayu Polda Jabar terus menggelar patroli Strong Point Wiralodra di malam hari untuk mempersempit aksi kejahatan C-3 dan gangguan kamtibmas lainnya, di wilayah Kecamatan Sukra, Kabupaten Indramayu, Sabtu (2/4/2022) Malam.
“Patroli Strong Point Wiralodra terus dilakukan baik siang maupaun malam hari dengan cara mobile atau bergerak berkeliling ke titik-titik rawan aksi kejahatan,” ungkap Kapolres Indramayu, AKBP M Lukman Syarif melalui Kapolsek Sukra, Ipda Rudi Hartono.
Kapolsek mengatakan, patroli yang dilaksanakan anggotanya pada malam hari dilakukan dari pukul 19.37 Wib s/d selesai.
"Tentu kegiatan ini akan terus kita lakukan terutama pada jam-jam rawan," kata Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Didi wahyudi, Minggu (3/4/2022).
Dalam menjaga keamanan, tambah Kapolsek, pihaknya juga melakukan dialogis dengan masyarakat yakni memberikan himbauan prokes 5M dalam rangka membantu pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, ucap Kapolsek Sukra, Ipda Rudi Hartono.
ANDRI/HMS RES IMYU