Indramayu,-- Warga terdampak langsung kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) mendapatkan bantuan langsung dari Polsek Sukagumiwang jajaran Polres Indramayu Polda Jabar.
Bantuan diberikan langsung oleh Kapolsek Sukagumiwang, Kompol H. Amizar, S.H., beserta anggotanya.
Kapolres Indramayu, AKBP M. Lukman Syarif melalui Kapolsek Sukagumiwang, Kompol H. Amizar menuturkan, hari ini sebanyak 50 paket sembako di salurkan kepada masyarakat.
“Bantuan diberikan pada masyarakat yang langsung terdampak seperti pengendara ojeg pangkalan, pedagang, dan masyarakat kecil lainnya,” tuturnya.
Bantuan ini, merupakan kegiatan Bakti Sosial Polri yang dilakukan untuk meringankan beban masyarakat menengah kebawah yang membutuhkan bantuan.
Kapolsek berharap dengan pemberian sembako terhadap masyarakat yang terdampak kenaikan harga BBM ini dapat membantu dan semakin mempererat silahturahmi kepolisian khususnya Polres Indramayu dengan Masyarakat, ujar Kompol H. Amizar didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Didi Wahyudi, Selasa (20/09/22).
ANDRI/HMS RES IMYU