Indramayu,- Bhabinkamtibmas Polsek Sindang jajaran Polres Indramayu Polda Jabar terus aktif dalam melakukan sosialisasi dan asistensi terhadap Satuan Keamanan Lingkungan (Satkamling) Wiralodra Presisi di wilayah hukum Polsek Sindang, Kabupaten Indramayu. Kamis (28/9/2023)
Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Sindang, AKP Saefullah, menggarisbawahi pentingnya peran Satkamling Wiralodra Presisi dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan.
Melalui sosialisasi dan asistensi, diharapkan para anggota Satkamling dapat memahami tugas dan tanggung jawab mereka dengan baik.
"Satkamling Wiralodra Presisi memiliki peran vital dalam menjaga keamanan lingkungan. Kami terus memberikan sosialisasi dan asistensi agar mereka dapat melaksanakan tugasnya dengan baik dan membantu menjaga ketertiban di lingkungan sekitar," ujar AKP Saefullah didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPDA Tasim.
Sosialisasi ini mencakup berbagai aspek, mulai dari tata cara pelaporan kegiatan mencurigakan, penanggulangan kebakaran, pencegahan tindak kriminal, hingga upaya membangun kemitraan yang baik antara masyarakat dan kepolisian.
Kapolsek berharap melalui sosialisasi dan asistensi ini, kesadaran masyarakat terhadap pentingnya keamanan dan ketertiban semakin meningkat.
“Dengan adanya keterlibatan aktif Satkamling Wiralodra Presisi, diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif bagi seluruh masyarakat,” harapnya.