Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

IKLAN 1

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

iklan 1

Iklan

iklan

Aksi Kepedulian Polres Indramayu, Kembali Bagikan Takjil Gratis Untuk Warga di Bulan Ramadan

TRIBRATANEWS POLRES INDRAMAYU
Jumat, 22 Maret 2024 | Maret 22, 2024 WIB Last Updated 2024-03-22T12:30:52Z
iklan

 




Indramayu,- Polres Indramayu jajaran Polda Jabar kembali menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat dengan membagikan takjil secara gratis di Jl. R.A. Kartini Depan Rumdin Kapolres Indramayu, pada Jumat sore (22/3/2024). 


Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Indramayu AKBP Dr. M. Fahri Siregar, S.H., S.I.K., M.H., didampingi oleh Wakapolres Indramayu Kompol Hamzah Badaru, S.I.K., M.M., serta diikuti oleh PJU dan perwira serta anggota Polres Indramayu.


Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar, melalui Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah menyatakan bahwa pembagian takjil ini merupakan bentuk kepedulian Polres Indramayu kepada masyarakat, terutama di bulan suci Ramadan yang penuh berkah. 




“Kegiatan ini juga menjadi rutinitas yang dilakukan oleh Polres Indramayu dan Polsek jajaran Polres Indramayu untuk memberikan dukungan dan kebahagiaan kepada masyarakat,” kata AKP Saefullah.


Dalam suasana Ramadhan ini, pembagian takjil tidak hanya sebagai upaya membantu warga yang sedang berpuasa untuk berbuka, tetapi juga sebagai bentuk kebersamaan dan kepedulian sosial antara kepolisian dan masyarakat. 




“Semoga kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan untuk mempererat tali silaturahmi serta memberikan manfaat bagi semua pihak, menjadikan bulan Ramadan ini lebih berarti dan penuh keberkahan bagi seluruh masyarakat Kabupaten Indramayu,” harapnya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Aksi Kepedulian Polres Indramayu, Kembali Bagikan Takjil Gratis Untuk Warga di Bulan Ramadan

Trending Now

Iklan

iklan