Indramayu,- Dalam semangat menjalankan ibadah di bulan suci Ramadan serta untuk memperkuat aspek rohani dan mental anggota Polri, Kepolisian Resor Indramayu jajaran Polda Jabar menggelar kegiatan Pembinaan Rohani dan Mental (Binrohtal), di masjid Mako Polres Indramayu, Kamis (14/3/2024)
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar, S.H., S.I.K., M.H., Wakapolres Indramayu Kompol Hamzah Badaru, S.I.K., M.M., Pejabat Utama (PJU), perwira, personel, dan ASN Polres Indramayu.
Rangkaian kegiatan Binrohtal dimulai dengan sambutan dari Kapolres Indramayu, dilanjutkan dengan pembukaan acara. Selanjutnya, dilakukan tadarus Al Qur'an Surat Yasiin ayat 1-83, penceramahan oleh Ustad Syamsul Ibad Da'i Kamtibmas Polsek Indramayu, pembacaan Asmaul Husna, dan ditutup dengan pembacaan doa.
Kegiatan Binrohtal ini menjadi wadah untuk memperkuat karakter anggota Polri agar menjadi lebih humanis dan berakhlak mulia.
Dalam bulan suci Ramadan, di mana para personel Polri tetap melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya sambil menjalankan ibadah puasa, kegiatan Binrohtal ini memberikan ruang untuk memperdalam spiritualitas dan kebersamaan.
"Kegiatan Binrohtal ini sangat penting untuk membentuk karakter anggota Polri yang lebih humanis dan berintegritas. Terlebih di bulan Ramadan, di mana kita tetap melaksanakan tugas-tugas kepolisian sambil menjalankan ibadah puasa," ungkap AKBP Dr. M. Fahri Siregar melalui Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah.
Dengan kegiatan semacam ini, diharapkan anggota Polri dapat semakin meningkatkan kualitas diri secara spiritual dan mental, sehingga mampu memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat, sesuai dengan motto "Poliisi Siap Melayani". Katanya.