Indramayu,- Polsek Lohbener jajaran Polres Indramayu Polda Jabar terus melakukan penjagaan terhadap gudang logistik Pemilu KPU Kabupaten Indramayu pasca Pemilu 2024. Minggu (24/3/2024)
Gudang yang menjadi tempat penyimpanan logistik Pemilu 2024 tersebut berada di Desa Langut, Kecamatan Lohbener, Kabupaten Indramayu.
Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Lohbener, Kompol H. Nurani, menyatakan bahwa penjagaan terhadap gudang logistik Pemilu tersebut dilakukan sebagai bagian dari upaya menjaga keamanan dan ketertiban pasca Pemilu.
“Gudang tersebut menjadi objek vital yang harus dijaga dengan ketat untuk mencegah terjadinya tindakan kriminal seperti pencurian atau kerusakan terhadap logistik Pemilu,” kata Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah.
Dengan adanya penjagaan yang terus dilakukan oleh Polsek Lohbener, diharapkan dapat memberikan rasa aman dan keamanan bagi seluruh logistik Pemilu yang tersimpan di gudang tersebut.
Selain itu, tindakan ini juga sebagai bentuk komitmen Polsek Lohbener dalam mendukung kelancaran proses Pemilu dan menjaga integritas serta keabsahan hasil Pemilu di Kabupaten Indramayu.