Indramayu,- Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar, SH, melakukan pengecekan pengamanan dan pelayanan Pos Pelayanan Ketupat Lodaya tahun 2024 di Stasiun Jatibarang, kecamatan Jatibarang Kabupaten Indramayu. Minggu (7/4/2024)
Dalam kunjungannya tersebut, Kapolres Indramayu bertujuan untuk memastikan bahwa anggota yang bertugas di Pos Pelayanan Ketupat Lodaya tahun 2024 siap dalam menjalankan tugas pengamanan dan pelayanan kepada masyarakat.
Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Jatibarang, Kompol Rynaldi Nurwan, menyatakan bahwa kegiatan pengecekan tersebut merupakan bagian dari upaya untuk menjamin keamanan dan kenyamanan selama masa Operasi Ketupat Lodaya.
"Bapak Kapolres terus memastikan bahwa anggota kami siap menjalankan tugas dengan baik demi keamanan dan pelayanan kepada masyarakat," ujar Kompol Rynaldi didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah.
Dalam situasi menjelang Idul Fitri ini, pengecekan kesiapan anggota menjadi hal yang sangat penting untuk memastikan pelaksanaan Operasi Ketupat Lodaya berjalan dengan lancar dan efektif.
Kapolres Indramayu, AKBP Dr. M. Fahri Siregar, SH, juga memberikan arahan dan motivasi kepada anggota yang bertugas di Pos Pelayanan Ketupat Lodaya, mengingatkan mereka untuk selalu siaga, profesional, dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
Dengan adanya pengecekan kesiapan ini, diharapkan Pos Pelayanan Ketupat Lodaya di Stasiun Jatibarang siap menjalankan tugasnya dengan optimal dalam menjaga keamanan dan memberikan pelayanan yang prima selama masa libur Lebaran tahun ini. Pungkasnya