Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

IKLAN 1

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

iklan 1

Iklan

iklan

Kapolsek Kandanghaur AKP Surahmat : Kebakaran di Kandanghaur Ternyata Oven Padi, Bukan Gas Elpiji

TRIBRATANEWS POLRES INDRAMAYU
Kamis, 25 April 2024 | April 25, 2024 WIB Last Updated 2024-04-25T04:18:16Z
iklan

 



Indramayu - Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar, melalui Kapolsek Kandanghaur, AKP Surahmat, memberikan klarifikasi kejadian kebakaran yang viral terkait gas elpiji di wilayah Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu.


Setelah melakukan pengecekan langsung di lokasi kejadian, ternyata kebakaran terjadi pada tempat penggilingan padi atau oven padi, bukan akibat gas elpiji Pertamina seperti yang sempat viral di media sosial.


Menurut keterangan AKP Surahmat, kebakaran diduga terjadi saat proses pengisian bahan bakar minyak pada oven padi, yang kemungkinan menimbulkan percikan api yang menyebabkan kebakaran.


"Kembali kami tegaskan, ini bukan kebakaran akibat Gas Elpiji Pertamina, melainkan dari ovenan padi yang ada di gudang ini," jelas Kapolsek Kandanghaur AKP Surahmat, Kamis (25/4/2024).


Diketahui bahwa kebakaran berhasil dipadamkan hingga pukul 10.00 WIB dan tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut.




Lanjut disampaikan Kapolsek bahwa kejadian ini berlokasi di blok III Desa Karanganyar, Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu. 


Kejadian diketahui pada pukul 08.30 WIB, di mana pekerja, Rakiman (64) menyalakan kipas/blower selama 4 jam sejak pukul 04.00 WIB.


Kemudian, pukul 08.00 WIB, Rakiman akan menyalakan mesin openan menggunakan jerami dan membuka selang solar. 



Namun, ketika menyalakan stop kontak kipas/blower pada stop kontak yang berbeda, terjadi percikan api yang mengakibatkan terbakarnya ruangan mesin, Jelasnya.



Atas kejadian ini Kapolsek juga mengimbau masyarakat untuk selalu melakukan klarifikasi sebelum menyebarkan informasi, agar tidak terjadi penyebaran informasi yang tidak benar.


"Klarifikasi ini penting untuk menghindari penyebaran informasi yang salah atau salah paham terkait suatu kejadian," ungkap AKP Surahmat.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kapolsek Kandanghaur AKP Surahmat : Kebakaran di Kandanghaur Ternyata Oven Padi, Bukan Gas Elpiji

Trending Now

Iklan

iklan