Indramayu,- Kapolsek Krangkeng, Polres Indramayu Polda Jabar AKP Tarno, S.H., bersama anggota menghadiri sekaligus melaksanakan pengamanan kegiatan lomba Desa Tingkat Kabupaten Indramayu Tahun 2024 di Kantor Balai Desa Tegalmulya Kecamatan Krangkeng Kabupaten Indramayu. Kamis (25/4/2024)
Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Krangkeng AKP Tarno menjelaskan bahwa tujuan dari lomba Desa ini sangat penting untuk mengevaluasi perkembangan kemajuan administrasi desa se-Kabupaten Indramayu.
Kehadiran Bhabinkamtibmas dalam acara ini juga bertujuan untuk memastikan bahwa kegiatan berjalan dengan lancar dan aman.
"Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi ajang untuk mengukur kemajuan dan kualitas administrasi desa, sekaligus memotivasi masyarakat desa untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada warga," kata Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah.
Selain itu, Kapolsek juga menambahkan bahwa kegiatan seperti lomba Desa ini memiliki dampak yang positif dalam memajukan kesejahteraan masyarakat.
Dengan berpartisipasi aktif dalam lomba Desa, diharapkan masyarakat dapat lebih terlibat dalam pembangunan desa dan menciptakan lingkungan yang lebih baik.
Kapolsek Krangkeng berharap agar kegiatan lomba Desa Tingkat Kabupaten Indramayu ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi perkembangan dan kesejahteraan masyarakat.