Indramayu,- Polsek Terisi, jajaran Polres Indramayu Polda Jabar bersama dengan Koramil dan Pol PP, menggelar patroli gabungan sebagai bagian dari upaya menjaga Harkamtibmas pasca Operasi Ketupat Lodaya 2024 di wilayah hukum Polres Indramayu. Rabu malam (17/4/2024)
Patroli ini dilakukan untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan keamanan seperti C3 (Curas, Curat, Curanmor), geng motor, pekat, dan gukamtibmas lainnya di wilayah Polsek Terisi.
Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Terisi, AKP Warmad, menjelaskan bahwa patroli gabungan ini merupakan tindakan preventif yang sangat penting untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
"Kami bersama Koramil dan Pol PP melaksanakan patroli gabungan sebagai bagian dari strategi antisipasi terhadap berbagai potensi gangguan keamanan di wilayah kami," ujarnya didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, AKP Saefullah.
Patroli gabungan ini melibatkan personel dari Polsek Terisi, Koramil, dan Pol PP yang bekerja sama dalam memantau situasi di berbagai titik strategis di wilayah hukum Polsek Terisi.
Mereka siap merespons dengan cepat jika terjadi kejadian yang memerlukan tindakan.
"Kami juga mengajak seluruh masyarakat untuk turut berperan aktif dengan memberikan informasi kepada kami jika mengetahui adanya kejadian atau perilaku mencurigakan di sekitar wilayah Polsek Terisi," tambah AKP Warmad.
Dengan adanya patroli gabungan pasca Operasi Ketupat Lodaya 2024, diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan kondusif bagi seluruh masyarakat di wilayah hukum Polsek Terisi.
“Sinergi antara kepolisian, TNI, dan Pol PP diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah,” harap AKP Warmad.