Indramayu,- Polsek Cikedung jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan Patroli Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD) di wilayah hukumnya, Sabtu (11/5/2024)
Dalam patroli ini petugas menyasar Objek Wisata di Kecamatan Cikedung, Kabupaten Indramayu.
Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Cikedung, Iptu Sujana, mengungkapkan bahwa pelaksanaan KRYD ini dilakukan dalam bentuk Patroli Dialogis pada jam-jam padat aktivitas masyarakat.
Kegiatan patroli ini memiliki beberapa sasaran yang diawasi, seperti senjata tajam, senjata api, bahan peledak, petasan, pelaku tindak kejahatan jalanan (C-3), pelaku tindak kejahatan pencurian dengan kekerasan, premanisme, penggunaan knalpot bising, kelompok motor berpotensi gangguan (geng motor), serta tindakan pelanggaran hukum lainnya yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat.
Dalam pelaksanaan patroli tersebut, anggota Polsek Cikedung aktif melakukan dialog dengan warga setempat untuk menyampaikan himbauan terkait dengan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat).
“Tujuan dari dialog ini adalah untuk membangun kesadaran dan partisipasi aktif masyarakat dalam menjaga lingkungan yang aman dan kondusif,” ungkap Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Junata
Kapolsek juga menekankan pentingnya kerja sama antara polisi dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang lebih aman dan damai.
“Dengan adanya kegiatan patroli rutin yang ditingkatkan, diharapkan dapat mencegah terjadinya tindak kejahatan dan memberikan rasa aman kepada masyarakat yang berkunjung ke objek wisata di wilayah tersebut,” kata Kapolsek.