Indramayu, - Polsek Karangampel jajaran Polres Indramayu Polda Jabar melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas di Blok Tranglen, Desa Dukuh Tengah, Kecamatan Karangampel, Kabupaten Indramayu. Jumat (31/5/2024)
Kegiatan ini dilakukan dalam rangka Tasyakuran Kuwu Angkatan 136 se-Kabupaten Indramayu, yang dihadiri oleh Prof. Dr. Kiyai H. Said Aqil Siradj, M.A., dan diikuti oleh sekitar 300 orang peserta.
Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Karangampel, AKP Suprapto, menjelaskan bahwa pengamanan dan pengaturan lalu lintas dilakukan untuk memastikan kelancaran acara dan kenyamanan para peserta.
"Kami melakukan pengamanan ketat dan pengaturan arus lalu lintas untuk menghindari kemacetan dan memastikan keamanan seluruh peserta acara. Ini adalah bagian dari tugas kami untuk menjaga ketertiban dan keamanan dalam setiap kegiatan masyarakat," ujar AKP Suprapto didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Junata.
Dalam kegiatan ini, petugas kepolisian disebar di berbagai titik strategis untuk mengatur lalu lintas dan melakukan pengamanan.
"Kami bekerja sama dengan panitia untuk memastikan acara berlangsung aman dan tertib. Kehadiran Prof. Dr. Kiyai H. Said Aqil Siradj sebagai tamu kehormatan tentunya membutuhkan pengamanan ekstra," tambahnya.
Kapolsek Karangampel, AKP Suprapto, juga mengajak seluruh masyarakat untuk selalu mendukung upaya kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban di setiap acara besar.
"Kami berharap masyarakat terus mendukung dan bekerja sama dengan kepolisian dalam menjaga ketertiban dan keamanan. Dengan sinergi yang baik, kita bisa menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman untuk semua," tutupnya.