Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

iklan 1

Iklan

iklan

Polsek Patrol Gelar Silaturahmi Dengan Ormas Dalam Rangka Cooling System Menjelang Pilkada 2024

TRIBRATANEWS POLRES INDRAMAYU
Selasa, 28 Mei 2024 | Mei 28, 2024 WIB Last Updated 2024-05-28T07:59:09Z
iklan

 





Indramayu - Menjelang Pilkada 2024, Unit Intel Polsek Patrol jajaran Polres Indramayu Polda Jabar mengadakan kegiatan penggalangan dan silaturahmi dengan Organisasi Masyarakat (Ormas) Banser di Desa Patrol, Rt. 004/001, Kecamatan Patrol, Kabupaten Indramayu. 


Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Cooling System untuk memastikan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.


Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Patrol, AKP H. Saripudin, menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mendukung pelaksanaan KRYD Nusantara Cooling System tahun 2024. 


"Kami melakukan penggalangan dan silaturahmi dengan Ormas Banser di Desa Patrol, tujuannya adalah untuk menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif," ujar AKP H. Saripudin didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Junata.


Dalam kesempatan tersebut, AKP H. Saripudin mengajak tokoh masyarakat dan anggota Ormas Banser Patrol untuk secara aktif berperan serta dalam memelihara dan menjaga suasana yang aman dan damai di masyarakat, terutama menjelang Pilkada tahun 2024. 




"Kami mengajak semua pihak, untuk bekerja sama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan kita. Peran aktif dari semua elemen masyarakat sangat penting untuk menciptakan suasana yang kondusif," tambahnya.


Andi Nana, perwakilan dari Ormas Banser Patrol, menyambut baik ajakan dari Polsek Patrol dan menyatakan komitmennya untuk mendukung upaya menciptakan situasi yang aman dan kondusif. 


"Kami dari Banser Patrol siap bekerja sama dengan Polsek Patrol dan masyarakat lainnya untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah kami. Kami berharap Pilkada 2024 dapat berjalan dengan lancar dan damai," ujar Andi Nana.


Silaturahmi ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara Polsek Patrol dan Ormas Banser serta meningkatkan sinergi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kecamatan Patrol. 


"Kegiatan ini tidak hanya untuk menjelang Pilkada, tetapi juga untuk memperkuat hubungan dan komunikasi antara kepolisian dan masyarakat. Kami ingin memastikan bahwa seluruh masyarakat merasa aman," tutup AKP H. Saripudin.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polsek Patrol Gelar Silaturahmi Dengan Ormas Dalam Rangka Cooling System Menjelang Pilkada 2024

Trending Now

Iklan

iklan