Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

iklan 1

Iklan

iklan

Ops Libas Lodaya 2024, Unit Reskrim Polsek Kedokanbunder Polres Indramayu Ungkap Kasus Pencurian Kendaraan Bermotor

TRIBRATANEWS POLRES INDRAMAYU
Sabtu, 08 Juni 2024 | Juni 08, 2024 WIB Last Updated 2024-06-08T06:27:04Z
iklan


HUMAS POLRES INDRAMAYU/ANDRI



INDRAMAYU - Pelaksanaan Operasi Libas Lodaya 2024 yang digelar oleh Polsek Kedokanbunder jajaran Polres Indramayu Polda Jabar membuahkan hasil. 


Unit Reskrim Polsek Kedokanbunder berhasil mengamankan seorang pelaku yang diduga kuat melakukan pencurian kendaraan bermotor.


Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Kedokanbunder, Ipda Tasim, membenarkan hal tersebut.


"Kami berhasil mengamankan seorang pelaku yang diduga kuat melakukan pencurian kendaraan bermotor," ujar Ipda Tasim didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Junata, Sabtu (8/6/2024)


Pelaku berinisial S (32), seorang pria yang merupakan warga Kecamatan Kedokanbunder, Kabupaten Indramayu. 


Penangkapan ini berawal dari laporan korban yang kehilangan sepeda motor saat diparkir di kantor Angber PT. Pertamina Field Jatibarang, Desa Kedokanbunder, Kecamatan Kedokanbunder, Kabupaten Indramayu.


Bermodalkan laporan tersebut, Unit Reskrim Polsek Kedokanbunder langsung bergerak untuk mencari sepeda motor milik korban. 



Alhasil, pada Jumat, 7 Juni 2024, sekitar pukul 20.00 WIB, Unit Reskrin Polsek Kedokanbunder berhasil mengamankan pelaku curanmor tersebut.



"Dari hasil interogasi terhadap S, ia mengakui telah mengambil tanpa izin satu unit sepeda motor merk Yamaha RX-King warna hitam tahun 2003 yang terparkir di halaman parkir Angber PT. Pertamina Field Jatibarang, Desa Kedokanbunder," jelas Ipda Tasim.




Selain itu, pelaku juga mengaku pernah mengambil satu unit sepeda motor merk Yamaha Jupiter Z warna hitam tahun 2017 dengan nomor polisi E-3625-PAK di wilayah hukum Polsek Kedokanbunder, tepatnya di halaman parkir kantor Angber PT. Pertamina Field Jatibarang, Desa Kedokanbunder.


Tak hanya itu, S juga mengakui pernah mengambil satu unit sepeda motor merk Honda Beat warna biru putih tahun 2020 dengan nomor polisi E-3625-PBD di wilayah hukum Polsek Juntinyuat, tepatnya di Desa Segeran Kidul Blok Tikungan, Kecamatan Juntinyuat, Kabupaten Indramayu. 



Pelaku juga pernah mengambil satu unit sepeda motor merk Honda di wilayah hukum Polsek Karangampel, tepatnya di Komperta Mundu PT. Pertamina Field Jatibarang, Desa Dukuh Jeruk, Kecamatan Karangampel, Kabupaten Indramayu, tambahnya


Pelaku diketahui melancarkan aksinya seorang diri. Saat ini, pelaku sudah diamankan di Mako Polsek Kedokanbunder. 


"Selanjutnya, kami akan melakukan koordinasi dengan Polsek Juntinyuat, Polsek Karangampel, serta Sat Reskrim Polres Indramayu dan Unit Resmob Polres Indramayu," pungkas Ipda Tasim.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Ops Libas Lodaya 2024, Unit Reskrim Polsek Kedokanbunder Polres Indramayu Ungkap Kasus Pencurian Kendaraan Bermotor

Trending Now

Iklan

iklan