HUMAS POLRES INDRAMAYU/ANDRI |
Indramayu - Dalam semangat Idul Adha 1445 H / 2024 M, Polsek Tukdana jajaran Polres Indramayu Polda Jabar membagikan sebanyak 50 bungkus daging hewan kurban kepada masyarakat di wilayah hukumnya. Senin (17/8/2024)
Pembagian dilakukan dengan cara "door to door" atau mengunjungi langsung rumah masyarakat untuk memastikan bantuan sampai tepat sasaran.
Kapolres Indramayu, AKBP M. Fahri Siregar melalui Kapolsek Tukdana, AKP H. Cartono, menyampaikan rasa syukurnya atas kegiatan berbagi ini.
"Alhamdulillah, kita bisa berbagi kepada masyarakat," ujar AKP H. Cartono didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Junata
Ia juga berharap agar kegiatan ini membawa berkah bagi semua pihak yang terlibat.
"Semoga dengan kita berbagi dengan sesama, selalu mendapatkan keberkahan," tambahnya.
Dengan mendatangi rumah-rumah warga, Polsek Tukdana berupaya menjangkau masyarakat yang membutuhkan secara langsung.
Selain itu, metode ini juga mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat, menciptakan ikatan yang lebih kuat dalam komunitas.
Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polsek Tukdana dalam melayani dan mendukung kesejahteraan masyarakat.
Diharapkan, pembagian daging kurban ini tidak hanya meringankan beban warga yang membutuhkan, tetapi juga memperkuat semangat kebersamaan dan solidaritas di tengah masyarakat. Ucap Kapolsek.