TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU/ANDRI |
Indramayu - Dalam upaya memberikan pelayanan prima kepada masyarakat dan mewujudkan terciptanya keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcar Lantas), Polsek Widasari jajaran Polres Indramayu Polda Jabar menggelar personil berseragam di Jalan Raya Bangkaloa, Kecamatan Widasari, Kabupaten Indramayu. Rabu (17/7/2024)
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Widasari, AKP Suripto, menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan rasa aman bagi masyarakat yang beraktivitas serta memastikan kelancaran arus lalu lintas.
"Polsek Widasari berkomitmen untuk selalu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, termasuk dalam menjaga ketertiban dan kelancaran lalu lintas. Kehadiran personil dilapangan diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi para pengguna jalan," ujar AKP Suripto didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.
Personil yang ditempatkan di lokasi tersebut akan melakukan berbagai tugas, antara lain mengatur lalu lintas, memberikan bantuan kepada pengguna jalan, serta melakukan patroli untuk mencegah terjadinya tindak kriminal.
"Kami juga mengajak masyarakat untuk selalu mematuhi peraturan lalu lintas dan berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan. Dengan kerjasama yang baik antara masyarakat dan pihak kepolisian, kita dapat menciptakan suasana yang aman dan tertib," tambahnya.
AKP Suripto berharap bahwa dengan adanya kegiatan ini, masyarakat akan semakin merasa terlindungi dan terlayani dengan baik oleh pihak kepolisian.
"Kami akan terus berupaya meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, khususnya dalam hal keamanan dan ketertiban lalu lintas. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Kecamatan Widasari dan umumnya Kabupaten Indramayu," tutupnya.