Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

iklan 1

Iklan

iklan

Polsek Sukagumiwang Dukung Program Sanitasi Berbasis Masyarakat

TRIBRATANEWS POLRES INDRAMAYU
Sabtu, 20 Juli 2024 | Juli 20, 2024 WIB Last Updated 2024-07-20T09:09:36Z
iklan



TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU/ANDRI


Indramayu - Bhabinkamtibmas Polsek Sukagumiwang, Polres Indramayu Polda Jabar AIPDA Sofyan H., turut serta dalam kegiatan Program Infrastruktur Berbasis Masyarakat (IBM) Sanitasi tahun anggaran 2024. 



Kegiatan sosialisasi Sanimas ini dilaksanakan di Desa Larangan Jambe, Kecamatan Kertasmaya, Kabupaten Indramayu. Sabtu (20/7/2024)


Program IBM Sanitasi ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas sanitasi di desa-desa melalui partisipasi aktif masyarakat setempat. 



Dalam sosialisasi tersebut, AIPDA Sofyan H. memberikan edukasi mengenai pentingnya sanitasi yang baik untuk kesehatan lingkungan dan masyarakat.


Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Sukagumiwang, KOMPOL G. Sumantri, menegaskan pentingnya keterlibatan Bhabinkamtibmas dalam program ini.


"Keterlibatan Bhabinkamtibmas dalam program IBM Sanitasi ini sangat penting untuk memastikan program berjalan lancar dan masyarakat mendapatkan edukasi yang memadai terkait pentingnya sanitasi yang baik," ujar KOMPOL G. Sumantri didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.


Dalam kegiatan itu, AIPDA Sofyan H. menyampaikan bahwa menjaga kebersihan lingkungan dan sanitasi yang baik adalah tanggung jawab bersama. 



Dia juga mengajak masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga kebersihan lingkungan mereka.


"Dengan adanya program IBM Sanitasi ini, diharapkan kualitas sanitasi di Desa Larangan Jambe dan sekitarnya dapat meningkat, sehingga kesehatan masyarakat pun terjaga dengan baik," kata Kapolsek.


Program IBM Sanitasi ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat Desa Larangan Jambe, khususnya dalam meningkatkan kualitas hidup melalui lingkungan yang lebih bersih dan sehat, tambahnya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polsek Sukagumiwang Dukung Program Sanitasi Berbasis Masyarakat

Trending Now

Iklan

iklan