TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU/ANDRI |
Indramayu, – Dalam rangka menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang Pemilu 2024, Polsek Cikedung jajaran Polres Indramayu Polda Jabar bersama TNI dan Pol PP menggelar patroli bersama di wilayah Kecamatan Cikedung, Kabupaten Indramayu. Rabu (14/8/2024)
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta memastikan situasi tetap kondusif.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Cikedung, IPTU Sujana, menyatakan bahwa patroli ini dilaksanakan sebagai upaya preventif dalam menjaga keamanan wilayah.
"Dengan adanya patroli bersama ini, kami berharap dapat memberikan kenyamanan dan keamanan kepada masyarakat, terutama dalam menghadapi berbagai tantangan menjelang Pemilu 2024," ujar IPTU Sujana didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata
Patroli bersama ini tidak hanya berfokus pada pencegahan kriminalitas, tetapi juga memberikan bantuan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan.
"Kami siap memberikan bantuan kepada warga yang mengalami kesulitan, serta memastikan kondusifitas wilayah dan mencegah tindak kejahatan," tambahnya.
Selain itu, kehadiran petugas di tengah masyarakat juga bertujuan untuk lebih mendekatkan diri dan membangun hubungan yang baik dengan warga.
"Kehadiran petugas di lapangan diharapkan dapat mempererat hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat, serta mengurangi potensi tindak kejahatan di titik-titik rawan," jelas IPTU Sujana.
Dalam kesempatan tersebut, personil Polsek Cikedung juga mensosialisasikan layanan “Lapor Pak Polisi Siap Mas Indramayu” melalui nomor WhatsApp 081999700110 dan Layanan Polisi 110.
Layanan ini dirancang untuk memudahkan masyarakat dalam menyampaikan pengaduan serta melaporkan situasi keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka.
IPTU Sujana juga menekankan pentingnya kehadiran petugas patroli, khususnya pada jam-jam tertentu, sebagai upaya mengurangi tindak kejahatan di titik-titik yang menjadi rute patroli.
"Kami berharap kehadiran petugas patroli dapat memberikan rasa aman dan menekan angka kriminalitas di wilayah Kecamatan Cikedung," tandasnya.