Indramayu – Dalam upaya meningkatkan keselamatan dan kelancaran lalu lintas, Polsek Gabuswetan jajaran Polres Indramayu Polda Jabar menggelar pengaturan lalu lintas di seluruh titik rawan kecelakaan (lakalantas), rawan kemacetan, pusat keramaian, serta lokasi sekolahan di wilayah hukumnya. Sabtu (24/8/2024)
Kegiatan ini dilakukan secara rutin untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat dalam berkendara, terutama di area yang rentan terhadap gangguan lalu lintas.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Gabuswetan, AKP Agus Kristiana, menyatakan bahwa langkah ini merupakan bagian dari upaya Polsek Gabuswetan untuk mewujudkan kehadiran personel polisi di tengah masyarakat.
"Pengaturan lalu lintas ini juga sebagai aksi nyata Polsek Gabuswetan dalam memaksimalkan dan mengoptimalkan pelayanan kepolisian terhadap seluruh lapisan warga masyarakat," ujar AKP Agus Kristiana didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.
Pengaturan lalu lintas di titik-titik strategis ini tidak hanya bertujuan untuk mencegah kemacetan dan kecelakaan, tetapi juga untuk memastikan bahwa masyarakat, khususnya para pelajar yang berada di sekitar lokasi sekolahan, dapat beraktivitas dengan aman.
Dengan adanya kehadiran polisi di lapangan, diharapkan masyarakat merasa lebih terlindungi dan terbantu dalam menjalankan aktivitas sehari-hari, serta terhindar dari potensi kecelakaan lalu lintas yang sering terjadi di titik-titik rawan.
“Polsek Gabuswetan akan terus berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat demi terciptanya keamanan dan ketertiban lalu lintas yang lebih baik di wilayah hukum Polsek Gabuswetan,” jelas Kapolsek.