TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU/ANDRI |
Indramayu - Dalam rangka mendukung Gerakan Orangtua Asuh Anak Stunting, Polsek Losarang jajaran Polres Indramayu Polda Jabar kembali memberikan bantuan berupa paket makanan tambahan untuk anak-anak stunting di tiga desa di Kecamatan Losarang, Kabupaten Indramayu. Kamis (1/8/2024)
Kegiatan ini merupakan bagian dari program yang memasuki minggu ke-3 bulan ke-2 yang dilaksanakan oleh Polres Indramayu.
Bantuan diberikan kepada 18 anak stunting yang tersebar di tiga desa tersebut.
Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Losarang, AKP Hendro Ruhanda, S.H.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Losarang, AKP Hendro Ruhanda, menyatakan bahwa bantuan berupa susu SGM, biskuit Regal, dan Frutivit ini merupakan upaya untuk meningkatkan gizi anak-anak stunting.
"Kegiatan Gerakan Orangtua Asuh Anak Stunting minggu ke-3 bulan ke-2 ini dilaksanakan secara serentak di wilayah Kecamatan Losarang," ujar AKP Hendro didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.
Kapolsek Losarang berharap bahwa bantuan ini dapat membantu meningkatkan kesehatan dan gizi anak-anak di Kabupaten Indramayu.
"Kami berharap bantuan ini dapat membantu memenuhi kebutuhan gizi anak-anak dan mendukung pertumbuhan mereka sehingga masalah stunting di wilayah kita dapat diatasi," tutupnya.