TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU/ANDRI |
Indramayu,– Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-63 Republik Indonesia, Polres Indramayu jajaran Polda Jabar bekerja sama dengan Kodim 0616 Indramayu menggelar turnamen futsal yang berlangsung di Lapangan Futsal Mako Polres Indramayu. Rabu (14/8/2024)
Kemeriahan turnamen ini diikuti oleh tim-tim dari Polsek jajaran Polres Indramayu serta Koramil dari Kodim 0616 Indramayu.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Jatibarang KOMPOL Darli, menyampaikan rasa bangga dan apresiasinya terhadap seluruh peserta yang telah berpartisipasi dalam turnamen ini.
Kegiatan ini tidak hanya untuk memeriahkan peringatan Hari Kemerdekaan, tetapi juga untuk mempererat sinergitas antara TNI dan Polri di Kabupaten Indramayu.
Dalam turnamen tersebut, tim dari Polsek Jatibarang berhasil meraih juara satu, menunjukkan semangat dan kekompakan yang luar biasa.
"Turnamen ini bukan hanya soal olahraga, tetapi juga menjadi ajang untuk memperkuat hubungan dan kerja sama antara TNI dan Polri di Indramayu. Kemenangan ini adalah hasil dari kerja keras dan semangat kebersamaan," ujar KOMPOL Darli didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.
Turnamen futsal ini diharapkan dapat menjadi inspirasi untuk terus menjaga persatuan dan kesatuan di antara seluruh elemen masyarakat, khususnya di Kabupaten Indramayu. Harap Kapolsek.