TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU/ANDRI |
Indramayu, – Personel Polsek Cikedung Polres Indramayu Polda Jabar, AIPTU Ahmad Wiharja, SH melaksanakan kegiatan silaturahmi kamtibmas di Desa Jambak, Kecamatan Cikedung, Kabupaten Indramayu. Jumat (27/9/2024)
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara pihak kepolisian dan masyarakat, serta mendengarkan langsung aspirasi dan keluhan warga terkait keamanan di lingkungan mereka.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Cikedung IPTU Sujana, menjelaskan bahwa silaturahmi ini merupakan upaya untuk meningkatkan komunikasi dan sinergitas antara polisi dan masyarakat.
“Kami ingin masyarakat merasa dekat dan nyaman dengan keberadaan Polsek Cikedung. Kegiatan ini juga menjadi sarana untuk mendiskusikan berbagai isu kamtibmas yang mungkin terjadi,” ungkap IPTU Sujana didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.
Dalam silaturahmi tersebut, anggota Polsek Cikedung memberikan himbauan kepada warga untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan mereka.
Bhabinkamtibmas juga mengajak warga untuk tidak mudah terpengaruh oleh provokasi dan berita hoaks yang kerap beredar di media sosial menjelang Pilkada.
AIPTU Ahmad mengimbau agar masyarakat tetap menjaga persatuan dan tidak mudah terpecah belah oleh isu-isu yang tidak jelas sumbernya.
Selain itu, mengajak masyarakat untuk tidak ragu melaporkan setiap kejadian yang dapat mengganggu kamtibmas, tambah IPTU Sujana.
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat kerja sama antara polisi dan masyarakat dalam menjaga keamanan, terutama menjelang pelaksanaan Pilkada 2024.
“Kami berharap dengan adanya silaturahmi ini, masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga keamanan bersama,” tutup Kapolsek.