Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

iklan 1

Iklan

iklan

Kapolsek Indramayu Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa Dalam Kebakaran Pabrik Tahu

TRIBRATANEWS POLRES INDRAMAYU
Sabtu, 21 September 2024 | September 21, 2024 WIB Last Updated 2024-09-21T06:58:43Z
iklan
TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU/ANDRI



Indramayu – Personil Polsek Indramayu bersama Dinas Pemadam Kebakaran dan masyarakat bergotong royong memadamkan kebakaran yang melanda sebuah pabrik tahu, tempe, dan satu unit rumah permanen milik warga. 



Insiden kebakaran tersebut terjadi di Blok Bungkul Timur, Kelurahan Bojongsari, Kecamatan Indramayu. Jumat (20/9/2024) kemarin.


Mengetahui situasi darurat tersebut, para saksi dan warga sekitar segera berinisiatif memanggil masyarakat lainnya dan meminta bantuan kepada Dinas Pemadam Kebakaran Pemkab Indramayu serta Polsek Indramayu. 



Dalam waktu singkat, satu unit mobil pemadam kebakaran tiba di lokasi kejadian. Bersama masyarakat dan personil kepolisian, mereka berusaha keras untuk memadamkan api yang terus mengancam rumah dan lingkungan sekitar.


Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Indramayu, AKP Indrie Hapsari, menyatakan bahwa upaya cepat dan sinergi antara warga, personil kepolisian, dan pemadam kebakaran berhasil mencegah api meluas dan mengakibatkan kerugian lebih besar.


“Kami mengapresiasi langkah cepat warga yang segera melaporkan kejadian ini dan terlibat aktif dalam upaya pemadaman. Kerja sama yang baik antara Polsek Indramayu, Dinas Pemadam Kebakaran, dan masyarakat sangat penting dalam situasi darurat seperti ini,” ujar AKP Indrie Hapsari didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata, Sabtu (21/9/2024)


Lebih lanjut, Kapolsek menambahkan bahwa tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun kerugian materiil masih dalam tahap pendataan. 



“Sebab kebakaran sedang diselidiki lebih lanjut untuk mengetahui asal mula api,” terang Kapolsek.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kapolsek Indramayu Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa Dalam Kebakaran Pabrik Tahu

Trending Now

Iklan

iklan