TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU/ANDRI |
Indramayu – Menjelang pelaksanaan Pilkada 2024, Polsek Lelea, jajaran Polres Indramayu, Polda Jabar, menggelar patroli dengan sasaran Kantor Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Lelea, Kabupaten Indramayu, Sabtu (14/9/2024).
Patroli ini merupakan langkah preventif untuk memastikan keamanan dan ketertiban di wilayah tersebut selama tahapan Pilkada berlangsung.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Lelea IPTU Sunaryo, menjelaskan bahwa patroli yang dilakukan di Kantor Panwaslu bertujuan untuk memastikan situasi tetap aman dan kondusif.
"Kami ingin memastikan bahwa kondisi di Panwaslu aman, terutama menjelang puncak pelaksanaan Pilkada 2024," ujar IPTU Sunaryo didampini Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.
Dalam kegiatan tersebut, petugas patroli juga berkesempatan melakukan dialog dengan petugas Panwaslu.
Mereka membahas pentingnya kerja sama dalam menjaga keamanan, serta mengimbau agar semua pihak tetap waspada terhadap potensi gangguan yang bisa muncul menjelang pesta demokrasi.
“Patroli ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara kepolisian dan penyelenggara pemilu, sehingga proses Pilkada di Kabupaten Indramayu dapat berjalan dengan lancar, aman, dan damai,” harap Kapolsek.