TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU/ANDRI |
Indramayu – Menjelang Pilkada 2024, Polsek Lelea Polres Indramayu Polda Jabar semakin intens melakukan patroli dan monitoring di sejumlah lokasi strategis, termasuk Kantor PPK Kecamatan Lelea dan Kantor Panwaslu Kecamatan Lelea, Kabupaten Indramayu. Sabtu (21/9/2024)
Langkah ini diambil untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif selama tahapan Pilkada berlangsung.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Lelea, IPTU Sunaryo, menjelaskan bahwa patroli dan pengawasan ini dilakukan sebagai upaya pencegahan terhadap potensi gangguan keamanan yang mungkin muncul di masa persiapan Pilkada.
"Kami melakukan patroli rutin dan monitoring di kantor-kantor penyelenggara pemilu, seperti PPK dan Panwaslu, guna memastikan keamanan dokumen dan perlengkapan Pilkada, serta menjaga situasi tetap aman dan terkendali," ungkap IPTU Sunaryo didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.
Selain itu, Kapolsek Lelea juga menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga ketertiban, serta menghindari provokasi yang dapat memicu konflik selama masa kampanye hingga hari pemungutan suara.
"Patroli ini akan terus dilakukan secara intensif hingga Pilkada selesai, untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi semua pihak yang terlibat," tambahnya.
Dengan langkah ini, Polsek Lelea berharap Pilkada 2024 di Kecamatan Lelea, umumnya Kabupaten Indramayu dapat berlangsung lancar, aman, dan damai. Harap Kapolsek.