TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU/ANDRI |
Indramayu - Kapolsek Kedokanbunder, Polres Indramayu Polda Jabar, IPDA Tasim S. IP, bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan silaturahmi Kamtibmas dengan jajaran MWC NU Kecamatan Kedokanbunder.
Acara ini berlangsung di musholah Polsek Kedokanbunder, Kabupaten Indramayu, sebagai bagian dari upaya Cooling System menjelang Pilkada serentak 2024. Jumat malam (6/9/2024)
Dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Tasim mengajak Ketua MWC NU Kedokanbunder, Ustad Jamidin, beserta seluruh anggotanya untuk bersama-sama menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah Kecamatan Kedokanbunder.
"Kami harap masyarakat turut berperan aktif menjaga kondisi yang aman dan kondusif menjelang Pilkada 2024," ujar Kapolsek Kedokanbunder IPDA Tasim
Kapolsek juga menyampaikan pentingnya kerjasama dalam menjaga Kamtibmas, termasuk memberikan informasi apabila ada hal-hal yang dapat mengganggu stabilitas keamanan.
Di akhir acara, dilakukan doa bersama agar Pilkada serentak 2024 di Kabupaten Indramayu berjalan aman, lancar, dan sukses tanpa ekses.
Terpisah Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polri untuk menjaga keamanan selama tahapan Pilkada berlangsung.
Ditambahkan, pihaknya mengajak kepada seluruh lapisan masyarakat untuk bekerja sama dan bersinergitas bersama TNI-Polri guna mengantisipasi perpecahan dan potensi konflik di tengah masyarakat, agar persatuan dan kesatuan bangsa dapat terjaga, sehingga Pilkada 2024 Kabupaten Indramayu yang aman dan damai dapat terwujud.