TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU/ANDRI |
Indramayu – Untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang Pilkada 2024, Polsek Patrol jajaran Polres Indramayu Polda Jabar terus melaksanakan patroli sambang sebagai bagian dari Cooling System.
Kegiatan ini berlangsung, Jumat (13/9/2024) di Desa Patrol Lor, Kecamatan Patrol, Kabupaten Indramayu.
Kapolsek Patrol, AKP H. Saripudin, melakukan silaturahmi dengan Sekretaris Camat Kecamatan Patrol, Dedi Irawan, dalam kegiatan ini. Kapolsek menjelaskan bahwa patroli sambang warga merupakan langkah strategis untuk menciptakan suasana aman dan kondusif di wilayahnya menjelang Pilkada.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Patrol AKP H. Saripudin, mengatakan, bahwa patroli sambang ini adalah bagian dari upaya kami untuk menjaga situasi Kamtibmas tetap stabil menjelang Pilkada.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara Polsek dengan seluruh elemen masyarakat dan juga dengan pihak-pihak terkait seperti kecamatan. Kami berharap melalui kegatan ini, kita dapat bersama-sama menciptakan suasana yang aman dan kondusif
Kapolsek juga menekankan pentingnya kolaborasi antara Polri, pemerintah kecamatan, dan masyarakat dalam menjaga keamanan.
“Dengan adanya patroli sambang ini, kami ingin memastikan bahwa setiap potensi gangguan dapat diidentifikasi dan diatasi dengan cepat. Kami mengajak seluruh masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga ketertiban dan melaporkan setiap hal yang mencurigakan,” tambah Kapolsek.
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara aparat keamanan dan seluruh elemen masyarakat serta mendukung terciptanya Pilkada yang aman dan tertib. Kata Kapolsek.