TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU/ANDRI |
Indramayu – Bhabinkamtibmas Polsek Widasari, Bripka Casyono S, melaksanakan kegiatan sambang dialogis kepada warga Desa Ujungjaya, Kecamatan Widasari, Kabupaten Indramayu. Senin (28/10/2024)
Kegiatan ini merupakan upaya untuk menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat serta menciptakan suasana aman dan kondusif menjelang Pilkada serentak tahun 2024.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Widasari, AKP Suripto, menekankan bahwa sambang warga ini penting dilakukan dalam rangka menjaga stabilitas keamanan.
“Kegiatan sambang ini tidak hanya sekadar formalitas, tetapi merupakan langkah konkret dalam meningkatkan kehadiran Polri di tengah masyarakat,” ujar AKP Suripto didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.
Selama sambang, Bripka Casyono S menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga. Ia mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan, terutama menjelang pelaksanaan Pilkada.
“Kami ingin masyarakat tetap waspada dan tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang dapat mengganggu ketenteraman,” imbuhnya.
Bripka Casyono juga mengingatkan pentingnya laporan dari warga terkait tindakan kriminal atau hal-hal yang mencurigakan.
“Peran aktif masyarakat sangat diperlukan untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman. Dengan saling menjaga dan melaporkan setiap kejadian, kita bisa lebih cepat mengatasi masalah yang muncul,” tuturnya.
Kapolsek Widasari berharap kegiatan sambang ini dapat terus berlanjut dan menjadi sarana untuk meningkatkan sinergi antara Polri dan masyarakat.
“Kami berkomitmen untuk bekerja sama dengan semua elemen masyarakat demi menciptakan Pilkada yang damai dan lancar,” kata AKP Suripto menutup keterangannya.
Melalui upaya ini, Polsek Widasari ingin memastikan bahwa masyarakat dapat berpartisipasi dalam pesta demokrasi dengan rasa aman dan nyaman, sehingga proses demokrasi dapat berjalan dengan baik. Pungkasnya