TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU / ANDRI |
INDRAMAYU – Menjelang Pilkada Serentak 2024, Polsek Gantar meningkatkan intensitas patroli untuk memastikan keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya.
Kegiatan patroli ini dilakukan secara rutin di berbagai titik yang dianggap rawan, guna memastikan situasi tetap aman dan kondusif, serta menghindari potensi gangguan keamanan yang dapat mempengaruhi jalannya proses demokrasi.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Gantar, IPTU Karnala, menyampaikan bahwa peningkatan patroli ini merupakan langkah strategis untuk mengantisipasi segala bentuk kerawanan, terutama terkait potensi konflik sosial menjelang Pilkada.
“Kami fokus pada upaya pencegahan gangguan kamtibmas dengan meningkatkan patroli di titik-titik yang dianggap rawan dan lokasi-lokasi yang sering menjadi pusat keramaian,” ujar IPTU Karnala didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata. Rabu (13/11/2024)
Selain patroli, Polsek Gantar juga melakukan koordinasi dengan TNI dan instansi terkait untuk menciptakan suasana yang aman dan nyaman bagi masyarakat.
Kapolsek Gantar mengimbau agar masyarakat turut berperan aktif dalam menjaga keamanan, serta menjaga ketertiban di lingkungan masing-masing, dengan tidak terprovokasi oleh berita atau isu yang dapat merusak persatuan.
“Patroli yang kami lakukan juga bertujuan untuk mempererat hubungan silaturahmi antara Polri dan masyarakat, serta memastikan masyarakat merasa aman dan terlindungi. Kami juga mengajak masyarakat untuk tidak mudah terpengaruh oleh berita hoaks yang dapat menimbulkan kegaduhan,” tambahnya.
Polsek Gantar, bersama masyarakat, akan terus bekerja sama untuk memastikan Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Indramayu dapat berjalan dengan lancar, aman, damai, dan penuh kedamaian. Pungkasnya