TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU / ANDRI |
Indramayu — Dalam rangka mendukung terciptanya Pilkada damai di Kabupaten Indramayu, Kapolsek Balongan, AKP Dedi Wahyudi, S.H., bersama anggota Bhabinkamtibmas melaksanakan kegiatan silaturahmi kamtibmas dengan berbagai tokoh masyarakat, tokoh adat, dan tokoh agama di wilayah hukum Polsek Balongan, Kamis (21/11/2024).
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Balongan AKP Dedi Wahyudi menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari strategi Cooling System untuk meredam potensi kerawanan menjelang pelaksanaan Pilkada serentak tahun 2024.
“Kunjungan ini bertujuan mempererat komunikasi antara kepolisian dan masyarakat serta memastikan situasi tetap kondusif,” ujar AKP Dedi didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.
Dalam pertemuan tersebut, Kapolsek mengimbau masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing.
Ia juga menyoroti pentingnya bijak dalam menerima informasi dari media sosial.
“Jangan mudah percaya dengan pemberitaan di media sosial, terutama yang berpotensi hoaks. Pastikan selalu mencari sumber yang terpercaya agar tidak terprovokasi,” tegasnya.
Kapolsek Balongan juga mengajak seluruh elemen masyarakat, termasuk tokoh agama dan adat, untuk berperan aktif dalam menyukseskan tahapan Pilkada serentak 2024.
Ia menekankan pentingnya kerjasama lintas sektor untuk menciptakan demokrasi yang damai dan berintegritas.
“Melalui pendekatan humanis ini, kami optimis dapat mewujudkan wilayah yang aman dan harmonis, mendukung kesuksesan Pilkada di Kabupaten Indramayu,” kata Kapolsek.