TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU / ANDRI |
Indramayu – Propam Polsek Balongan mengambil langkah tegas dengan melaksanakan pemeriksaan mendadak terhadap para personel Polsek Balongan setelah apel pagi, Senin (18/11/2024).
Kegiatan ini menyasar sikap tampang, kelengkapan administrasi perorangan, serta pemeriksaan ponsel guna mendeteksi potensi pelanggaran seperti penggunaan aplikasi judi online, situs pinjaman online ilegal, dan situs prostitusi.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Balongan AKP Dedi Wahyudi, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari Operasi Penegakan Ketertiban dan Disiplin (Ops Gaktiblin) yang rutin dilakukan untuk memastikan kedisiplinan dan integritas anggota Polri.
“Kami memeriksa personel secara acak dengan fokus pada aplikasi atau situs yang melanggar hukum, seperti judi online, pinjaman online ilegal, dan prostitusi online. Dari hasil pemeriksaan terhadap enam personel, tidak ditemukan pelanggaran apapun,” ungkap AKP Dedi Wahyudi didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.
Menurut Kapolsek, pemeriksaan ini bertujuan untuk menjaga kedisiplinan anggota dan mencegah penyalahgunaan wewenang yang dapat merusak citra Polri di mata masyarakat.
“Propam memiliki peran penting sebagai unsur pembantu pimpinan dalam memastikan penegakan hukum dan kedisiplinan anggota Polri. Dengan kegiatan seperti ini, kami ingin menjaga integritas institusi dan mendorong hidup sederhana, menjauhi gaya hidup hedonisme,” tambahnya.
Melalui langkah ini, Kapolsek berharap dapat terus memelihara kedisiplinan serta kepercayaan publik terhadap institusi kepolisian.
"Kami pastikan setiap anggota tetap menjalankan tugas dengan profesional dan bertanggung jawab," pungkasnya.