Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

IKLAN 1

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

iklan 1

Iklan

iklan

Polsek Cantigi Gelar Patroli Dialogis Menjelang Pilkada 2024

TRIBRATANEWS POLRES INDRAMAYU
Selasa, 12 November 2024 | November 12, 2024 WIB Last Updated 2024-11-12T09:44:56Z
iklan
TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU / ANDRI



INDRAMAYU – Jaga situasi yang aman dan kondusif menjelang Pilkada 2024, Polsek Cantigi menggelar patroli dialogis dengan masyarakat di wilayah Kecamatan Cantigi, Kabupaten Indramayu. Selasa (12/11/2024)



Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban, serta mencegah potensi gangguan kamtibmas.


Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Cantigi, IPDA H. Casmin, mengatakan bahwa patroli dialogis ini merupakan salah satu langkah preventif untuk menciptakan hubungan yang lebih dekat antara kepolisian dan masyarakat. 


“Patroli dialogis ini kami lakukan agar masyarakat merasa lebih dekat dengan polisi dan lebih terbuka dalam menyampaikan keluhan atau masalah yang ada di lingkungan mereka,” ujar IPDA H. Casmin didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.


Dalam patroli ini, petugas tidak hanya melakukan pengawasan, tetapi juga mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya menjaga keamanan menjelang Pilkada, serta mengimbau agar tidak terpengaruh oleh isu-isu negatif atau berita hoaks yang bisa memicu ketegangan.


Kapolsek juga mengingatkan warga untuk menjaga persatuan dan kesatuan, serta menghindari tindakan yang bisa merusak kerukunan antar warga. 



"Kita ingin Pilkada 2024 berjalan aman, damai, dan kondusif. Mari bersama-sama menjaga ketertiban, sehingga seluruh masyarakat bisa merasakan manfaatnya," tambahnya.


Polsek Cantigi akan terus melakukan kegiatan seperti ini sebagai bagian dari upaya menjaga situasi tetap aman dan memastikan Pilkada 2024 di Kabupaten Indramayu berjalan lancar. Pungkasnya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polsek Cantigi Gelar Patroli Dialogis Menjelang Pilkada 2024

Trending Now

Iklan

iklan