Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

IKLAN 1

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

iklan 1

Iklan

iklan

Polsek Indramayu Gelar Cooling System Jelang Pilkada 2024

TRIBRATANEWS POLRES INDRAMAYU
Selasa, 12 November 2024 | November 12, 2024 WIB Last Updated 2024-11-12T09:38:21Z
iklan
TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU / ANDRI



INDRAMAYU – Upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif menjelang Pilkada 2024, Bhabinkamtibmas Polsek Indramayu bersama Babinsa setempat menggelar kegiatan Cooling System dengan menyambangi warga Blok Panaran Desa Pekandangan, Kec dan Kab. Indramayu. Selasa (12/11/2024)



Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara aparat keamanan dan masyarakat, serta memberikan himbauan agar bersama-sama menjaga suasana yang aman dan damai.


Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Indramayu, AKP Indrie Hapsari, menjelaskan bahwa kegiatan Cooling System ini dilaksanakan sebagai langkah preventif dalam menghadapi potensi gangguan kamtibmas selama tahapan Pilkada. 



"Kami bersama Babinsa terus berupaya untuk merangkul masyarakat, mengajak mereka untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga kondusifitas wilayah," ujar Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata.


Kapolsek juga menekankan pentingnya peran masyarakat dalam menjaga situasi yang aman dan menghindari segala bentuk provokasi atau penyebaran berita hoaks yang dapat memecah belah persatuan. 



Kegiatan Cooling System ini merupakan bagian dari komitmen Polri dan TNI untuk menjaga situasi kamtibmas yang aman, nyaman, dan kondusif di wilayah Kabupaten Indramayu selama masa persiapan dan pelaksanaan Pilkada.


"Kami mengimbau agar masyarakat tetap tenang, tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu negatif, dan selalu menjaga persatuan demi kelancaran Pilkada 2024," tambah AKP Indrie Hapsari.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polsek Indramayu Gelar Cooling System Jelang Pilkada 2024

Trending Now

Iklan

iklan