TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU / ANDRI |
Indramayu — Dalam rangka mendukung Program Asta Cita Presiden RI Jenderal TNI (Purn.) H. Prabowo Subianto terkait swasembada pangan, Bhabinkamtibmas Polsek Kedokan Bunder, Aipda Ismantoro, melaksanakan kunjungan kepada para petani sayuran di Desa Kedokanbunder, Kecamatan Kedokanbunder, Kabupaten Indramayu, Jumat (22/11/2024).
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Kedokan Bunder, IPDA Tasim, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk dukungan nyata Polri terhadap upaya pemerintah dalam memastikan ketahanan pangan dan mendukung keberlanjutan sektor pertanian.
"Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan motivasi kepada para petani agar terus bersemangat dalam mengelola lahan mereka, khususnya dalam meningkatkan produksi sayuran yang berkualitas," ujar IPDA Tasim didampingi Kasi Humas Polres Indramayu IPTU Junata.
Aipda Ismantoro juga berdialog dengan para petani mengenai tantangan yang dihadapi, seperti pengairan, ketersediaan pupuk, dan pemasaran hasil panen.
Selain itu, ia memberikan imbauan agar para petani menjaga keamanan lingkungan dan melaporkan jika ada kendala yang membutuhkan bantuan pihak kepolisian.
"Kami ingin memastikan bahwa para petani merasa didukung, baik dalam hal keamanan maupun dalam pengembangan pertanian mereka. Sinergi antara petani dan kepolisian sangat penting untuk mewujudkan swasembada pangan," tambahnya.
IPDA Tasim menegaskan bahwa Polri akan terus hadir mendampingi masyarakat, khususnya dalam mendukung program-program strategis pemerintah.