Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

IKLAN 1

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

iklan 1

Iklan

iklan

Polsek Lohbener Ajak Warga Bersinergi Jaga Kamtibmas Pilkada

TRIBRATANEWS POLRES INDRAMAYU
Selasa, 19 November 2024 | November 19, 2024 WIB Last Updated 2024-11-19T03:50:56Z
iklan
TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU / ANDRI



Indramayu – Menjelang Pilkada serentak 2024, Polsek Lohbener terus meningkatkan upaya menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif. Salah satu langkah yang dilakukan adalah patroli dialogis dengan warga di wilayah hukum Polsek Lohbener, Kabupaten Indramayu. Selasa (19/11/2024)


Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Lohbener, KOMPOL H. Nurani, menjelaskan bahwa patroli dialogis ini bertujuan untuk menjaga keamanan, mendekatkan Polri dengan masyarakat, sekaligus memberikan edukasi tentang pentingnya menjaga situasi yang damai dan kondusif menjelang pelaksanaan Pilkada serentak.


"Melalui patroli dialogis, kami dapat berkomunikasi langsung dengan masyarakat, mendengar keluhan atau masukan mereka, dan memberikan himbauan agar bersama-sama menjaga stabilitas keamanan di lingkungan masing-masing," ujar KOMPOL H. Nurani, didampingi Kasi Humas Polres Indramayu, IPTU Junata, Selasa (19/11/2024)


Ia juga mengingatkan masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan, termasuk isu-isu provokatif dan penyebaran berita hoaks yang berpotensi memecah belah masyarakat. 



“Kami menghimbau warga untuk tidak mudah percaya pada informasi yang belum tentu benar, khususnya yang beredar di media sosial. Verifikasi informasi dari sumber yang resmi adalah hal yang sangat penting,” tambahnya.


Selain itu, patroli ini juga memberikan kesempatan bagi anggota Polsek Lohbener untuk mengajak masyarakat ikut serta aktif dalam menjaga Kamtibmas, dengan melaporkan jika ada aktivitas yang mencurigakan di lingkungannya.


“Kami mengajak masyarakat untuk bersinergi dengan Polri, karena menjaga keamanan bukan hanya tugas kepolisian, tetapi tanggung jawab bersama. Semangat kebersamaan ini yang akan menjadi kunci suksesnya Pilkada serentak yang aman dan damai,” tegas KOMPOL H. Nurani.


Langkah-langkah seperti patroli dialogis ini diharapkan mampu menciptakan rasa aman di tengah masyarakat serta mencegah potensi konflik. Polsek Lohbener juga memastikan kesiapan seluruh personelnya untuk memberikan pelayanan maksimal selama tahapan Pilkada berlangsung di Kabupaten Indramayu.


“Melalui pendekatan humanis ini, Polri menunjukkan komitmen penuh untuk menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat, khususnya di wilayah hukum Polsek Lohbener,” pungkasnya

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polsek Lohbener Ajak Warga Bersinergi Jaga Kamtibmas Pilkada

Trending Now

Iklan

iklan