TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU / ANDRI |
Indramayu – Suasana malam Minggu di Kecamatan Kedokanbunder Kabupaten Indramayu terasa lebih aman. Sabtu (11/1/2025) hingga Minggu (12/1/2025) dini hari.
Polsek Kedokanbunder yang dipimpin oleh Kapolsek Ipda Tasim melaksanakan patroli gabungan.
Kegiatan ini melibatkan personel kepolisian, TNI dan Pol PP Kecamatan Kedokanbunder.
Patroli dilakukan di sekitar permukiman warga dan tempat-tempat yang dianggap rawan.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo melalui Kapolsek Kedokanbunder Ipda Tasim menyampaikan, patroli ini bertujuan untuk memastikan masyarakat merasa nyaman.
“Kita ingin malam Minggu berjalan aman tanpa ada gangguan. Jadi, kami turun langsung ke lapangan,” kata Kapolsek didampingi Kasi Humas Polres Indramayu Iptu Junata.
Selain mengawasi, Kapolsek juga berbincang dengan warga yang ditemui.
Mereka diimbau untuk selalu waspada dan segera melapor jika ada hal mencurigakan.
“Kita berharap semua masyarakat turut menjaga lingkungan masing-masing. Keamanan bukan hanya tugas kami, tetapi tanggung jawab bersama,” tambahnya.
Kapolsek menegaskan bahwa patroli gabungan ini akan terus dilakukan. Harapannya, masyarakat semakin merasa aman dan nyaman menjalani aktivitas sehari-hari. Pungkasnya