TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU / ANDRI |
Indramayu - Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Polsek Cikedung Polres Indramayu Polda Jabar terus mengintensifkan patroli rutin di wilayah hukum mereka.
Seperti yang terlihat pada Selasa (14/1/2025), dua personel Polsek Cikedung melaksanakan patroli di salah satu pusat perbelanjaan di wilayah tersebut.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Cikedung, Iptu Sujana, menjelaskan bahwa patroli ini bertujuan untuk menciptakan rasa aman bagi masyarakat, khususnya di tempat-tempat rawan keramaian seperti minimarket dan area publik lainnya.
Selain itu patroli juga dilakukan di jalan sepi yang dianggap rawan guna mencegah kejahatan jalanan.
Kapolsek menyebut patroli ini kami lakukan secara rutin untuk mencegah potensi gangguan keamanan, seperti pencurian, perampokan, atau tindak kriminal lainnya.
“Kehadiran anggota di lapangan diharapkan dapat memberikan rasa nyaman kepada masyarakat,” ujar Iptu Sujana didampingi Kasi Humas Polres Indramayu Iptu Junata.
Selain itu, patroli ini juga menjadi kesempatan untuk menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar tetap waspada, terutama dalam menjaga barang berharga mereka saat berada di luar rumah.
“Kami juga mengimbau masyarakat untuk segera melapor jika melihat atau mengalami hal-hal yang mencurigakan,” tambahnya.
Dengan upaya ini, Kapolsek berharap dapat terus menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri.
“Kami akan terus hadir untuk melayani dan melindungi masyarakat,” tutup Iptu Sujana.