![]() |
TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU / ANDRI |
Indramayu – Dalam rangka mendukung pembangunan desa yang lebih baik, Bhabinkamtibmas Polsek Jatibarang, Polres Indramayu Polda Jabar Aipda Daniel Parulian Purba, menghadiri Musyawarah Rencana Pembangunan Desa (Musrenbang) Tahun 2026 di Desa Malangsemirang, Kecamatan Jatibarang, Kabupaten Indramayu. Senin (11/2/2025)
Kegiatan ini dihadiri Kuwu Desa Malangsemirang, Rusmono Syafi'i., Babinsa Desa Malangsemirang, Kopda Wili., Ketua BPD Desa Malangsemirang., Ketua LPM., Tokoh masyarakat dan tokoh agama., Ketua RT dan RW serta Karang Taruna Setra Taruna
Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan sejumlah imbauan dan pesan Kamtibmas, antara lain Masyarakat diminta untuk bersama-sama menjaga keamanan lingkungan guna mencegah Curat (pencurian dengan pemberatan), Curas (pencurian dengan kekerasan), dan Curanmor (pencurian kendaraan bermotor). Warga juga diimbau untuk selalu mengunci ganda kendaraan dan memarkirkannya di tempat yang aman.
Menghadapi musim hujan, Bhabinkamtibmas juga mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap potensi banjir dan meningkatnya kasus penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD).
Bhabinkamtibmas mengajak warga melakukan pencegahan DBD dengan gerakan 3M (Menguras, Menutup, dan Mengubur barang bekas yang bisa menampung air).
Selain itu para orang tua diingatkan untuk mengawasi anak-anak remaja agar tidak terlibat dalam geng motor atau aktivitas yang berpotensi melanggar hukum.
Sementara Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Jatibarang, Kompol Darli, menjelaskan bahwa kehadiran kepolisian dalam Musrenbang merupakan bentuk dukungan dalam menciptakan lingkungan desa yang aman dan kondusif.
Melalui Musrenbang ini, diharapkan aspirasi masyarakat dapat tersalurkan dengan baik, serta menciptakan desa yang lebih maju, aman, dan sejahtera.
"Kami berkomitmen untuk terus berkolaborasi dengan pemerintah desa dan masyarakat dalam menjaga keamanan serta mendukung pembangunan yang berkelanjutan," ujar Kapolsek.