Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

IKLAN 1

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

iklan 1

Iklan

iklan

Muspika Karangampel Gelar Sarasehan Harkamtibmas, Pemuda Deklarasi Tolak Kekerasan Jalanan

TRIBRATANEWS POLRES INDRAMAYU
Minggu, 23 Februari 2025 | Februari 23, 2025 WIB Last Updated 2025-02-23T06:10:23Z
iklan



Indramayu – Dalam upaya menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) yang kondusif, Muspika Kecamatan Karangampel menggelar sarasehan pada Sabtu (22/2/2025) malam. 



Kegiatan yang berlangsung di Kantor Kecamatan Karangampel ini dihadiri oleh berbagai elemen, termasuk kelompok pemuda dan komunitas motor.


Sarasehan ini dihadiri oleh Camat Karangampel, Roshadian Purnama, SH, Kapolsek Karangampel, AKP Warmad, S.Pd, serta perwakilan Danramil Karangampel, Sertu Masduki. Turut hadir Ketua Karang Taruna Kecamatan Karangampel, Muslimin, dan sekitar 100 peserta yang berasal dari komunitas motor seperti GBR, Moonraker, Moonraker Student, RPM, dan Brigez.


Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Karangampel AKP Warmad menegaskan bahwa persoalan geng motor bukan hanya tanggung jawab aparat keamanan, tetapi juga menjadi perhatian seluruh elemen masyarakat.


"Geng motor adalah persoalan kita bersama. Maka, kita jadikan momentum ini untuk mengarahkan mereka ke kegiatan yang lebih positif," ujar AKP Warmad.


Ia juga mengajak para pemuda yang hadir untuk memiliki motivasi dalam membangun bangsa dan tidak terjerumus dalam tindakan yang merugikan diri sendiri maupun masyarakat.


"Menjelang bulan puasa, sering muncul permasalahan di kalangan pemuda, seperti perkelahian dan tawuran. Mari kita ubah pola pikir dan menjadikan diri kita lebih positif dan produktif," tambahnya.


Sebagai bentuk komitmen, acara ini ditutup dengan Deklarasi Pemuda Kecamatan Karangampel, di mana para peserta berikrar "Kami berkomitmen untuk menjadi pemuda berkarakter positif dan produktif serta menolak segala bentuk aksi kekerasan di jalan."


Sementara itu, Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kasi Humas Polres Indramayu, Iptu Junata, menyampaikan apresiasi atas inisiatif Muspika Karangampel dalam membangun kesadaran generasi muda.


"Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi kecamatan lain dalam mencegah aksi kriminalitas jalanan dan menciptakan lingkungan yang aman serta kondusif," pungkasnya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Muspika Karangampel Gelar Sarasehan Harkamtibmas, Pemuda Deklarasi Tolak Kekerasan Jalanan

Trending Now

Iklan

iklan