Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

IKLAN 1

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

iklan 1

Iklan

iklan

Polsek Gantar Bersama Babinsa Jalin Silaturahmi Kamtibmas Dengan Warga

TRIBRATANEWS POLRES INDRAMAYU
Minggu, 23 Februari 2025 | Februari 23, 2025 WIB Last Updated 2025-02-23T08:52:42Z
iklan



Indramayu – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat serta menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Gantar, Polres Indramayu Polda Jabar Bripka Arief Setiaji, bersama Babinsa Sertu Sukardi, melaksanakan kegiatan silaturahmi Kamtibmas di Desa Situraja, Kecamatan Gantar, Kabupaten Indramayu, Minggu (23/2/2025).



Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Gantar, Iptu Karnala, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas antara Polri dan TNI dalam menjaga keamanan lingkungan.


"Silaturahmi ini bertujuan untuk mempererat komunikasi dengan masyarakat serta menyerap informasi terkait potensi gangguan Kamtibmas di wilayah Desa Situraja," ujar Kapolsek.


Dalam kesempatan tersebut, petugas juga mengajak warga untuk tetap waspada terhadap berbagai potensi gangguan keamanan, seperti pencurian, peredaran narkoba, dan kenakalan remaja. Selain itu, mereka mengimbau masyarakat agar tidak mudah terprovokasi oleh berita hoaks yang dapat memicu konflik di lingkungan.


Lebih lanjut, Kapolsek berharap melalui kegiatan ini, sinergitas antara Polri, TNI, dan masyarakat semakin kuat, sehingga lingkungan tetap aman dan kondusif.


"Kami berharap masyarakat dapat bekerja sama dengan aparat keamanan dalam menjaga ketertiban. Laporkan segera jika ada hal-hal yang mencurigakan agar bisa segera ditindaklanjuti," tambahnya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Polsek Gantar Bersama Babinsa Jalin Silaturahmi Kamtibmas Dengan Warga

Trending Now

Iklan

iklan