Indramayu –Polsek Indramayu, Polres Indramayu Polda Jabar, terus mengintensifkan patroli malam guna mengantisipasi aksi kejahatan C-3 (Curat, Curas, dan Curanmor) serta gangguan kamtibmas lainnya. Patroli ini dilakukan secara rutin di berbagai titik rawan pada Sabtu malam hingga Minggu dini hari (23/2/2025).
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Indramayu, AKP Indrie Hapsari, mengatakan bahwa patroli ini bertujuan untuk meningkatkan kehadiran polisi di tengah masyarakat serta mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan.
"Kami terus meningkatkan patroli malam sebagai langkah preventif untuk menekan angka kriminalitas, khususnya kejahatan jalanan seperti pencurian kendaraan bermotor, aksi premanisme, serta potensi gangguan dari kelompok geng motor," ujar Kapolsek.
Dalam pelaksanaannya, personel Polsek Indramayu menyisir sejumlah lokasi strategis, seperti kawasan perumahan, pusat perbelanjaan, jalan protokol, serta titik-titik yang sering menjadi lokasi berkumpulnya remaja di malam hari.
Selain melakukan patroli, petugas juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar selalu waspada terhadap potensi kejahatan dan segera melaporkan setiap kejadian mencurigakan kepada pihak kepolisian.
Kapolsek berharap dengan adanya patroli rutin ini, situasi kamtibmas di wilayah Indramayu tetap aman dan kondusif, sehingga masyarakat dapat menjalankan aktivitasnya dengan nyaman tanpa adanya gangguan keamanan.