![]() |
TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU / ANDRI |
Indramayu – Bhabinkamtibmas Polsek Indramayu, Polres Indramayu Polda Jabar Brigadir Moh Yogi Nugroho, melaksanakan pemantauan terhadap debit air saluran pembuangan Ceblok serta lokasi pemukiman warga yang terdampak banjir akibat hujan deras berkepanjangan di wilayah Kecamatan Indramayu, Kabupaten Indramayu, Jumat (7/2/2025) kemarin.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Indramayu, AKP Indrie Hapsari, menyampaikan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk memastikan kondisi di sepanjang jalan raya arah Jatibarang-Indramayu, khususnya di wilayah Desa Pekandangan Jaya, tetap terkendali.
“Luapan air dari saluran pembuangan Ceblok telah menggenangi jalan raya dan beberapa area pemukiman warga di Desa Pekandangan Jaya. Ketinggian air masih dalam batas aman, meskipun genangan cukup mengganggu aktivitas warga. Debit air Sungai Cimanuk juga dipastikan masih dalam kondisi normal,” ungkap Kapolsek.
Polsek Indramayu melakukan penutupan sementara jalan raya dari perbatasan Desa Dukuh hingga perbatasan Desa Pekandangan Jaya untuk menghindari risiko kecelakaan akibat genangan air.
“Warga juga dihimbau untuk mematikan aliran listrik di rumah masing-masing guna menghindari korsleting,” ungkapnya.
Kapolsek Indramayu menegaskan bahwa pemantauan terus dilakukan untuk memastikan keselamatan warga, sekaligus mengajak masyarakat untuk selalu waspada dan melaporkan apabila terjadi kondisi darurat. Dengan sinergi antara Polri dan masyarakat, diharapkan situasi tetap aman dan terkendali. Kata AKP Indrie