Indramayu – Satuan Samapta (Sat Samapta) Polres Indramayu Polda Jabar kembali melaksanakan patroli malam guna mengantisipasi tindak kriminalitas C-3 (Curat, Curas, dan Curanmor), tawuran, serta aktivitas geng motor yang meresahkan masyarakat.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kasat Samapta Polres Indramayu, AKP Wawan, mengatakan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya preventif dalam menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif.
"Kami terus meningkatkan patroli malam sebagai langkah antisipasi terhadap tindak kriminal dan gangguan keamanan lainnya, terutama menjelang bulan suci Ramadhan," ujar AKP Wawan, Senin (17/2/2025).
Dalam pelaksanaannya, personel Sat Samapta menyisir sejumlah lokasi yang dianggap rawan kejahatan, termasuk kawasan perumahan, pertokoan, serta jalan-jalan utama di Indramayu. Selain berpatroli, petugas juga melakukan dialog dengan masyarakat guna menyampaikan imbauan terkait keamanan lingkungan.
"Kami mengajak masyarakat untuk turut serta dalam menjaga keamanan lingkungan dan segera melaporkan jika melihat adanya aktivitas mencurigakan yang berpotensi mengganggu ketertiban," tambah AKP Wawan.
Diharapkan dengan adanya patroli rutin ini, tingkat kriminalitas dapat ditekan, sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Pungkasnya.